Ad imageAd image

Jadi Pemilih Paling Dominan, Kesbangpol Jateng Ajak Generasi Muda Berpartisipasi Sukseskan Pemilu 2024

Athok Mahfud
By Athok Mahfud 766 Views
3 Min Read
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Jawa Tengah menggelar Seminar Kebangsaan di SMAN 1 Semarang, Sabtu (2/9/2023).

INDORAYA – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengajak kalangan generasi muda, khususnya generasi Z dan milenial untuk berpartisipasi aktif menyukseskan penyelenggaraan Pemilu serentak 2024.

Kepala Kesbangpol Jateng Haerudin mengatakan, kalangan generasi muda menjadi pemilih paling dominan pada pesta demokrasi 2024 mendatang. Di Jawa Tengah, dari total 28,2 juta pemilih, 52 persen ialah Gen Z dan milenial.

Oleh sebab itu, partisipasi generasi muda sangatlah dibutuhkan guna mewujudkan suksesnya Pemilu 2024. Tidak hanya sebagai pemilih, pemuda juga dapat berperan dalam mengawal hajat politik lima tahunan ini agar berjalan damai dan kondusif.

BACA JUGA:   KPU Jateng Gelar Nobar Debat Capres Final, Mayoritas Penontonnya Anak Muda

Melalui Seminar Kebangsaan yang digelar di Aula SMAN 1 Semarang pada Sabtu (2/9/2023), Badan Kesbangpol Jateng memberikan edukasi serta mengajak generasi muda untuk berperan aktif dalam merawat demokrasi bangsa.

“Pesan saya, suara generasi muda sangat menentukan suksesnya Pemilu 2024 karena pemilih paling besar adalah dari kalangan anak muda. Lebih dari 50 persen suara Gen Z dan milenial di Jawa Tengah,” ujar Haerudin saat ditemui Indoraya.news usai membuka Seminar Kebangsaan di SMAN 1 Semarang, Sabtu (2/9/2023).

Seminar Kebangsaan ini diikuti oleh sekitar 100 peserta yang merupakan mahasiswa yang tergabung dalam berbagai organisasi kepemudaan (OKP) Cipayung Plus. Di antaranya HMI, PMII, GMKI, IMM, PMKRI, GMNI, dan KAMMI.

BACA JUGA:   Miris! Ada Ribuan Kasus Kekerasan Perempuan di Jateng, Korban Masih Sulit Mengakses Keadilan

“Sehingga keterlibatan pemuda bukan saja menyalurkan hak pilih, tapi juga mengawal, mendukung, dan menciptakan situasi yang kondusif dan toleran dan proses Pemilu yang damai,” imbuh Haerudin.

Menurutnya, semakin tinggi partisipasi pemuda pada proses demokrasi, maka akan menentukan masa depan bangsa dan negara. Sehingga pemuda diharapkan bisa menjadi kelompok yang dapat menjaga kondusifitas masyarakat.

Tidak hanya di dunia nyata, namun juga dalam kehidupan demokrasi di dunia maya atau di media sosial. Haerudin berharap pemuda dapat menyebarkan konten dan narasi positif menjelang Pemilu 2024.

BACA JUGA:   Pemprov Jateng Buka Program Magang ke Jepang, Diharap Bisa Bantu Entaskan Kemiskinan

“Generasi muda diharapkan menyikapi dengan bijak dan cerdas dengan adanya polarisasi politik termasuk konten hoaks, ujaran kebencian dan kampanye hitam di masyarakat,” bebernya.

Dalam Seminar Kebangsaan tersebut, Kesbangpol Jateng mengundang tiga narasumber. Meliputi Ketua KPU Jateng Paulus Widiyantoro, Ketua Bawaslu Jateng Muhammad Amin, dan Anggota DKPP RI Ida Budiati.

Adapun agenda Seminar Kebangsaan kali ini merupakan rangkaian kegiatan Jambore Kebangsaan yang pada puncaknya digelar di Lapangan Pancasila Simpang Lima Kota Semarang pada Minggu 3 September 2023 besok.

Share this Article
Leave a comment