Indoraya NewsIndoraya NewsIndoraya News
Notification Show More
Font ResizerAa
  • BERITA
    • HUKUM KRIMINAL
    • PENDIDIKAN
    • EKONOMI
    • KESEHATAN
    • PARLEMEN
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • POLITIK
  • JATENG
    • DAERAH
  • SEMARANG
  • RAGAM
    • GAYA HIDUP
    • TEKNOLOGI
    • OLAHRAGA
    • HIBURAN
    • OTOMOTIF
  • OPINI
  • KIRIM TULISAN
Cari
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • STANDAR PERLINDUNGAN WARTAWAN
  • TENTANG KAMI
  • DISCLAIMER
Copyright © 2023 - Indoraya News
Reading: Resmi Dibuka, Begini Cara Daftar Beasiswa Santri dan Pengasuh Pesantren Jateng 2026
Font ResizerAa
Indoraya NewsIndoraya News
  • BERITA
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • POLITIK
  • JATENG
  • SEMARANG
  • RAGAM
  • OPINI
  • KIRIM TULISAN
Cari
  • BERITA
    • HUKUM KRIMINAL
    • PENDIDIKAN
    • EKONOMI
    • KESEHATAN
    • PARLEMEN
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • POLITIK
  • JATENG
    • DAERAH
  • SEMARANG
  • RAGAM
    • GAYA HIDUP
    • TEKNOLOGI
    • OLAHRAGA
    • HIBURAN
    • OTOMOTIF
  • OPINI
  • KIRIM TULISAN
Have an existing account? Sign In
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • STANDAR PERLINDUNGAN WARTAWAN
  • TENTANG KAMI
  • DISCLAIMER
(c) 2024 Indo Raya News
Jateng

Resmi Dibuka, Begini Cara Daftar Beasiswa Santri dan Pengasuh Pesantren Jateng 2026

By Redaksi Indoraya
Rabu, 05 Nov 2025
36 Views
Share
4 Min Read
Gubernur Jateng Ahmad Luthfi dan Wakil Gubernur Jateng, Taj Yasin. (Foto: Pemprov Jateng)
SHARE

INDORAYA – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) secara resmi meluncurkan program Beasiswa Santri dan Pengasuh Pesantren 2026 yang digagas oleh Gubernur Ahmad Luthfi bersama Wakil Gubernur Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin). Proses seleksi penerima akan berlangsung pada awal tahun 2026.

Calon peserta dapat memperoleh informasi pendaftaran melalui situs resmi Pemprov Jateng di https://jatengprov.go.id

Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, menjelaskan bahwa program beasiswa ini merupakan salah satu dari 11 program prioritas pemerintahan Luthfi–Yasin yang diberi nama Pesantren Obah. Program tersebut bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di kalangan santri dan pengasuh pesantren.

Peluncuran beasiswa ini dilakukan oleh Gubernur Ahmad Luthfi dan Wakil Gubernur Taj Yasin pada perayaan Hari Santri tingkat Provinsi Jawa Tengah di Kudus, 22 Oktober 2025.

Untuk pelaksanaan program ini, Pemprov Jateng membentuk Lembaga Fasilitasi dan Sinergitas Pesantren (LFSP) yang diketuai oleh Prof. Dr. KH Hasyim Muhammad, M.Ag.

Menurut KH Hasyim, program beasiswa ini mencakup berbagai jenjang pendidikan, baik di dalam maupun luar negeri.

Program Beasiswa S1 Dalam Negeri (Jawa Tengah) mencakup bidang Kedokteran, Pertanian, Sains, Teknologi, Teknik, Matematika, dan Keislaman. Penerima akan mendapatkan bantuan biaya kuliah penuh (Uang Kuliah Tunggal) untuk semester 1–8.

Program Beasiswa Vokasi dan S1 Luar Negeri (Bidang Saintek) dengan negara tujuan Turki, India, Jepang, Korea Selatan, China, dan Taiwan. Beasiswa meliputi biaya kuliah, biaya hidup, visa, asuransi, serta tiket pulang-pergi (Semarang–tujuan).

Beasiswa S1 Luar Negeri (Double Degree) untuk bidang sains dan teknologi, dengan sistem kuliah 4 semester di luar negeri (semester 5–8).

Beasiswa S1 Luar Negeri (Bidang Keislaman) diperuntukkan bagi mahasiswa di Universitas Al Azhar Mesir maupun Universitas Al Ahqof dan Imam Syafii (Yaman). Bantuan yang diberikan mencakup biaya kuliah, biaya hidup, visa, asuransi, dan tiket PP (Semarang–tujuan).

Program Beasiswa S2 Dalam Negeri ditujukan bagi para pengasuh pesantren di bidang Keislaman, Humaniora, dan Saintek, dengan bantuan penyelesaian studi.

Persyaratan Umum

Calon pendaftar wajib memenuhi ketentuan berikut:

  1. Warga Jawa Tengah.
  2. Pernah atau sedang belajar/mengabdi di pesantren yang memiliki EMIS/IJOP Pesantren di Jawa Tengah.
  3. S1 Dalam Negeri (Jawa Tengah): Diterima melalui jalur SBUB/SNPMB/SNBT 2026.
  4. Vokasi dan S1 Luar Negeri (Bidang Saintek): Telah memiliki Letter of Acceptance (LoA).
  5. S1 Luar Negeri (Bidang Keislaman): Minimal mahasiswa tahun ketiga di Universitas Al Azhar atau Al Ahqof/Imam Syafii.
  6. S2 Dalam Negeri (Pengasuh Pesantren): Minimal semester kedua dengan IPK minimal 3,0.

Tahapan Seleksi

  • Seleksi Administrasi: Melampirkan KTP, surat rekomendasi pesantren, bukti penerimaan, atau kartu hasil studi.
  • Untuk S1 Dalam Negeri, wajib menyertakan buku penerimaan mahasiswa 2026.
  • Untuk S1 Luar Negeri (Keagamaan), wajib melampirkan kartu hasil studi.
  • Seleksi Akademik dan Kepesantrenan mencakup hafalan Al-Qur’an dan kemampuan membaca kitab kuning.
  • S1 Dalam Negeri: minimal 3 juz.
  • S1 Luar Negeri (Bidang Keislaman): minimal 5 juz.
  • S2 Dalam Negeri (Pengasuh Pesantren): minimal 10 juz.
  • Wawancara: Menguji kemampuan bahasa asing (untuk pendaftar luar negeri) serta wawasan kebangsaan.

Kewajiban Penerima Beasiswa

  • Melaporkan perkembangan studi setiap semester.
  • Menyelesaikan pendidikan tepat waktu.
  • Mengabdi minimal satu tahun di pesantren pemberi rekomendasi setelah lulus.

Jadwal Seleksi dan Monitoring

Seleksi dijadwalkan berlangsung pada awal tahun 2026 dan akan dilaksanakan oleh LFSP. Pemantauan kemajuan akademik penerima beasiswa dilakukan setidaknya sekali setiap semester oleh lembaga tersebut.

Untuk informasi tambahan, masyarakat dapat menghubungi kontak WA 081249477772 (Nafi).

TAGGED:Cara Daftar Beasiswa Santri dan Pengasuh Pesantren Jateng 2026
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp

Terbaru

  • Undip Wisuda 3.341 Mahasiswa, Rektor Minta Alumni Jadi Penggerak Perubahan Rabu, 05 Nov 2025
  • Mahasiswanya Hanyut dan Tewas di Sungai Kendal, Rektor UIN Walisongo Evaluasi Program KKN Rabu, 05 Nov 2025
  • Layanan Dokter Spesialis Keliling Pemprov Jateng Dimanfaatkan 10 Juta Warga Rabu, 05 Nov 2025
  • Wamenkes Ingin Adopsi Layanan Dokter Spesialis Keliling Gubernur Jateng Jadi Program Nasional Rabu, 05 Nov 2025
  • Polda Jateng Pecat Dua Oknum Polisi Penipu Rp 2,6 M Modus Janji Lulus Akpol Rabu, 05 Nov 2025
  • Banjir di Semarang Mulai Surut, Pompa Air Pemprov Jateng Kini Dikerahkan ke Sayung Rabu, 05 Nov 2025
  • Resmi Dibuka, Begini Cara Daftar Beasiswa Santri dan Pengasuh Pesantren Jateng 2026 Rabu, 05 Nov 2025

Berita Lainnya

JatengKesehatan

Wamenkes Ingin Adopsi Layanan Dokter Spesialis Keliling Gubernur Jateng Jadi Program Nasional

Rabu, 05 Nov 2025
Jateng

Polda Jateng Pecat Dua Oknum Polisi Penipu Rp 2,6 M Modus Janji Lulus Akpol

Rabu, 05 Nov 2025
Jateng

Banjir di Semarang Mulai Surut, Pompa Air Pemprov Jateng Kini Dikerahkan ke Sayung

Rabu, 05 Nov 2025
Jateng

UMKM Jateng Terhimpit Produk Impor dan Keterbatasan Modal, Pemerintah Akui Dukungan Belum Maksimal

Selasa, 04 Nov 2025
Indoraya NewsIndoraya News
Follow US
Copyright (c) 2025 Indoraya News
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • STANDAR PERLINDUNGAN WARTAWAN
  • TENTANG KAMI
  • DISCLAIMER
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?