INDORAYA – Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi menyebutkan, kericuhan saat Musyawarah Nasional (Munas) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia atau Hipmi XVII di Solo, diduga disebabkan adanya kesalahpahaman antar peserta Munas.
Informasi yang dihimpun, kericuhan terjadi saat Munas diskors lantaran kondisi di dalam ruang Munas tidak kondusif. Kericuhan di dalam ruangan tersebut bermula dari banyaknya interupsi saat pleno.
Sedangkan video yang beredar dan diterima Indoraya, tampak para anggota Hipmi saling serang. Bahkan, tendangan ‘maut’ melayang beserta bogem mentah
Dan keributan diwarnai adu jotos antar peserta Munas di Hotel Alila Solo, pada Senin (21/11/2022) malam.
Kapolresta mengatakan, dirinya bersama jajarannya dan TNI berjaga keamanan di lokasi Munas Hipmi. Sebelum terjadi kericuhan, ia menilai musyawarah ini berjalan cukup lancar mulai dari pembukaan hingga kegiatan dini hari.
Menurut Kombes Pol Iwan, kejadian adu jotos itu merupakan dinamika yang muncul saat Munas HIPMI di Solo.
“Dinamikanya luar biasa. Memang rekan-rekan di sini masih semangat muda dan punya darah muda. Saat kegiatan pleno pertama, peserta dibubarkan kemudian di arena luar ada gesekan sedikit dan terjadi senggolan. Kemudian kesalahpahaman antara beberapa orang di lokasi, “ujarnya.
Atas peristiwa itu, pihaknya bersama panitia mengharapkan keributan tersebut untuk mengedepankan jalur mediasi secara kekeluargaan untuk menyelesaikan kasus adu jotos di ruang Munas.
” Kita sampaikan dari panitia mengharapkan agar adanya mediasi di antara pihak yang berselisih. Artinya, Hipmi merupakan keluarga besar yang dimana didalamnya adalah keluarga. Mereka dipastikan berupaya menyelesaikan secara kekeluargaan,” tuturnya.
Kapolresta mengaku bahwa atan peristiwa disebut sudah ada laporan yang masuk pada pihaknya.
Ia juga mengaku kericuhan ini juga sudah ada laporan yang masuk ke Polresta Solo. Kombes Pol Iwan memastikan laporan yang masuk tetap akan ditindaklanjuti.
“Laporan yang masuk, kami terima dan laporan itu akan tindaklanjuti,” ungkapnya.
Saat konfirmasi ke salah satu pengurus Hipmi Jateng, Hani Hapsari selaku Ketua Bidang IX, menyatakan dirinya belum bisa memberikan penjelasan saat ini. Pasalnya, dia masih menjadi peninjau acara Munas tersebut.
“Belum bisa, masih jadi peninjau,” tulis Hani saat dikonfirmasi melalui pesan Whatsapp, Selasa (22/11/2022) siang.
Hingga berita ini ditulis dan ditayangkan Indoraya tengah menunggu respon dari pihak HIPMI sendiri.


