INDORAYA – Seorang wanita berinisial W (31) hebohkan warga Mugassari, Kota Semarang, lantaran ditemukan gantung diri di kamar kosnya yang berada di Jalan Mugas No 773, RT 7 RW 2.
Kejadian mengerikan itu, terjadi pada Sabtu (11/3/2023) sekira pukul 17.00 WIB. Saat ditemukan, wanita muda itu tergantung dalam posisi mengenakan mukenah oleh rekannya.
Ketua RT setempat, Radindana mengatakan dirinya mendapatkan laporan dari warga yang melihat W dalam kondisi tergantung di kamar kosnya. Diketahui, perempuan tersebut bekerja di salah satu provider.
“Bagitu saya mendapat laporan dari warga saya langsung bergegas ke lokasi dan langsung menghubungi polisi. Korban masih tergantung dan sudah mengeluarkan cairan di hidungnya. Menurut keterangan rekan kos yang menemukannya, bunuh diri diduga dilakukan sejak siang,” jelasnya kepada wartawan di lokasi kejadian.
Sementara itu, saksi mata bernama Pipit yang berjualan warung di depan kos itu, menjelaskan bahwa rekan korban pertama kali menemukan kejadian bunuh diri.
Waktu itu, lanjutnya, rekannya hendak naik ke lantai 2 dalam keadaan gelap.Ternyata saat melintas di lorong kos lantai 2, rekannya dikejutkan dengan mukena yang bergantung.
“Saat mau naik agak gelap dan di lorong itu melihat seperti mukena yang tergantung. saat dibalik, dan keliatan mukanya, ternyata benar rekannya bunuh diri,” kata Pipit.
Informasi ia terima, korban bersama rekannya itu sudah bertempat tinggal di kos tersebut sejak lama. Hubungan mereka yakni bekerja di tempat provider yang sama.
“Setau saya orangnya baik dan sering ke warung saya untuk beli makan,” katanya.
Jenazah saat itu dibawa ke RSUP Kariadi untuk untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Selain itu juga, polisi masih menyelidiki terkait motif apa yang melatarbelakangi aksi bunuh diri dilakukan wanita muda tersebut.