Wakil Ketua DPRD Jateng Soroti Jalan Rusak di Pantura Ancam Keselamatan Pengendara

Redaksi Indoraya
7.9k Views
2 Min Read
Wakil Ketua DPRD Jateng, Heri Pudyatmoko

INDORAYA – Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah (Jateng) Heri Pudyatmoko mengungkapkan keprihatinan terkait kondisi jalan rusak di sepanjang jalur Pantai Utara (Pantura) yang dinilai dapat membahayakan keselamatan pengendara yang melintas.

“Kerusakan jalan Pantura telah menjadi masalah yang serius dan harus segera ditangani. Apalagi jalan Pantura adalah jalur utama yang menghubungkan berbagai kota dan kabupaten di Jawa Tengah maupun Jawa Tengah dengan provini tetangga,” ungkap dia.

Heri menyebut, kondisi jalan yang berlubang dan tidak rata di jalur Pantura Jateng seringkali menyebabkan kecelakaan, terutama bagi pengendara sepeda motor yang rentan terhadap bahaya.

Saat ini kondisi ruas jalan di jalur Pantura, seperti di Batang, Kendal, Semarang, Demak, Pati, banyak yang rusak dan berlubang pasca cuaca ekstrem dan hujan deras pada akhir Januari 2025. Bahkan ruas jalan di wilayah Semarang dan Demak terendam banjir.

“Berdasarkan laporan sejumlah titik mengalami kerusakan yang cukup parah, dengan lubang-lubang besar yang sulit dihindari. Kerusakan ini semakin diperparah oleh minimnya rambu peringatan yang bisa membahayakan pengendara yang kurang waspada,” beber dia.

Pihaknya meminta pemerintah, dalam hal ini Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) untuk segera melakukan perbaikan karena status jalan tersebut merupakan jalan nasional.

“Kami meminta adanya alokasi anggaran perbaikan dan memastikan perawatan jalan di jalur Pantura agar tidak terjadi korban kecelakaan. Kami juga mendorong agar dilakukan pengecekan secara rutin untuk menghindari kerusakan lebih lanjut,” ujar Heri.

Selain itu politisi Partai Gerindra tersebut juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat, khususnya pengendara motor untuk lebih waspada dan berhati-hati ketika melintas di jalur Pantura untuk menghindari bahaya dan kecelakaan.

“Di samping pemerintah melakukan perbaikan, pengendara juga harus berhati-hati dan waspada. Utamakan keselamatan dalam berkendara, hindari titik-titik jalan yang rusak dan berlubang,” tandas Heri Pudyatmoko.

Share This Article