INDORAYA – Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Tengah (Jateng) Heri Pudyatmoko mendorong pentingnya kolaborasi pentahelix antara pemerintah, masyarakat, akademisi, pelaku usaha, dan media untuk mengembangkan potensi sektor pariwisata.
Menurut Heri, kerja sama lintas sektor ini menjadi kunci utama dalam menghadapi tantangan dan memanfaatkan potensi besar pariwisata daerah untuk mendongkrak perekonomian lokal.
Sektor pariwisata di Jateng memiliki banyak potensi yang belum sepenuhnya dimanfaatkan. Dengan kolaborasi pentahelix, Heri percaya pariwisata dapat berkembang lebih pesat sekaligus memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.
“Kerja sama ini perlu diperkuat. Pemerintah sebagai pengatur kebijakan, masyarakat sebagai penggerak budaya lokal, akademisi untuk penelitian dan inovasi, pelaku usaha untuk penyediaan fasilitas, dan media untuk mempromosikan wisata,” kata dia.
Heri menekankan bahwa kolaborasi ini tidak hanya terbatas pada pengembangan destinasi wisata, tetapi juga dalam memperkuat infrastruktur pendukung seperti transportasi, akomodasi, dan fasilitas lainnya yang dapat meningkatkan pengalaman wisatawan.
“Selain itu, kita juga harus memperhatikan pelatihan sumber daya manusia yang berkompeten di bidang pariwisata, agar para pelaku usaha dan masyarakat dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada wisatawan,” imbuh Heri Londo, sapaan akrabnya.
Dalam kesempatan yang sama, dia juga berharap sektor pariwisata dapat menjadi salah satu motor penggerak perekonomian daerah, menciptakan lapangan kerja baru, dan memberdayakan UMKM lokal yang terlibat dalam industri pariwisata.
“Kolaborasi ini tidak hanya akan memperkenalkan keindahan alam dan budaya Jawa Tengah, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif,” ungkap politisi Partai Gerindra tersebut.
Dengan langkah kolaboratif ini, DPRD Jateng berharap sektor pariwisata di Jawa Tengah akan semakin berkembang dan mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional, serta memberikan manfaat besar bagi masyarakat setempat.