Ad imageAd image

Tim Luthfi-Yasin Tolak Narasi Salaman Andika Diacuhkan Pj Gubernur dan Kapolda Jateng

Athok Mahfud
By Athok Mahfud 622 Views
2 Min Read
Ketua Tim Pemenangan Luthfi-Yasin AM Putranto

INDORAYA – Tim Pemenangan pasangan calon gubernur-wakil gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen, menolak narasi yang beredar luas di media sosial bahwa jabat tangan atau salaman Andika Perkasa ditolak oleh Pj Gubernur Jateng dan Kapolda Jateng.

Ketua Tim Pemenangan Luthfi-Yasin AM Putranto merespon video viral di media sosial yang menarasikan Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana dan Kapolda Jateng Ribut Hari Wibowo menolak ajakan salaman calon gubernur Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa.

Momen itu terjadi pada saat kegiatan Deklarasi Kampanye Damai yang digelar di Kantor KPU Jawa Tengah, Selasa (24/9/2024). Dalam video yang beredar luas di media sosial, ajakan salaman dari Andika dinarasikan diacuhkan oleh Pj Gubernur dan Kapolda Jateng.

Menurut AM Putranto, pimpinan Forkopimda Jateng akrab dengan para pasangan calon di deklarasi kampanye damai yang diselenggarakan oleh KPU Jateng. Maka ia menolak narasi yang berkembang luas di media sosial.

“Jabat tangan. Di dalam ruangan beliau luar biasa (akrab),” katanya dalam keterangan yang diterima, Rabu (25/9/2024).

Jauh dari narasi di media sosial, kata AM Putranto, kenyataanya mereka akrab saat berada di dalam ruangan dan berjabat tangan. Menurutnya, dalam video yang beredar itu, bisa jadi Pj Gubernur Jateng dan Kapolda Jateng kelewat atau tidak melihat Andika.

Ia mengibaratkan kejadian itu seperti dalam sebuah hajatan. Saat bertemu kali pertama, tamu-tamu berjabat tangan kemudian ngobrol dengan akrab. Namun saat acara selesai dan mau pulang, mereka tak berjabat tangan lagi. Hal itu disebutnya hal yang lumrah.

Menurutnya, saat ini masyarakat sudah jauh lebih cerdas dan dewasa di Pilkada. Bukan hanya soal menentukan pilihan namun juga menyikapi isu-isu yang terjadi di masyarakat.

Ia berpesan bahwa hal terpenting yang wajib terus dijaga adalah persatuan. Jangan sampai Pilkada ini menimbulkan perpecahan di masyarakat.

Share This Article
Leave a comment