Ad imageAd image

Menkominfo Soal Daya Saing Digital Indonesia: Naik 6 Tingkat, Jadi Peringkat 45 di Dunia

Redaksi Indoraya
5 Views
2 Min Read
Menkominfo Budi Arie Setiadi. (Foto: Istimewa)

INDORAYA – Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi buka suara soal pencapaian Indonesia yang naik enam tingkat di ranking Daya Saing Digital Dunia. Diketahui, saat ini Indonesia menempati posisi peringkat 45 di dunia.

Hal itu berdasarkan laporan World Digital Competitiveness Ranking (WDCR) 2023. Menurutnya laporan itu, dari lembaga International Institute for Management Development (IMD), Indonesia menempati peringkat Daya Saing Digital pada posisi 45 dunia, dari sebelumnya berada di ranking 51 pada 2022.

“Ini bukti upaya dan kerja keras pemerintah dalam mempercepat transformasi digital nasional telah berhasil. Daya Saing Digital Indonesia tahun 2023 naik menjadi peringkat ke-45 terbaik di dunia,” jelas Budi dalam siaran persnya, di Jakarta, Kamis (25/1/2024).

“Ini menandakan transformasi digital yang telah disiapkan Bapak Presiden Joko Widodo berhasil dan diakui dunia,” sambung dia.

Adapun tiga faktor yang menjadi penentu oleh IMD WDCR 2023, yakni Pengetahuan (Knowledge), Teknologi (Technology), dan Kesiapan Masa Depan (future readiness). Secara keseluruhan, Indonesia mendapat skor 60,36. Rinciannya, Knowledge 43,97, Technology 61,76, dan Future readiness 57,05.

Sementara itu, Amerika Serikat berada di peringkat pertama dengan skor 100; Knowledge mencapai 92,56, Technology 91, dan Future Readiness 98,14.

Menurut Menkominfo Budi Arie, peningkatan yang diraih Indonesia dinilai dari dua aspek yaitu pertumbuhan investasi yang agresif di sektor telekomunikasi, perbankan serta venture capital, dan pertumbuhan para entrepreneur teknologi yang menyokong kesiapan teknologi Indonesia di masa depan.

“Dua faktor utama itu yang berhasil mendongkrak daya saing digital Indonesia,” ungkap Budi.

Share This Article
Leave a Comment