Ad imageAd image

Mahfud MD Sebut Ganjar Bakal Hadiri Pelantikan Prabowo

Redaksi Indoraya
14 Views
2 Min Read
Mahfud Md dan Ganjar Pranowo. (Foto: Istimewa)

INDORAYA – Mantan Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan Ganjar Pranowo juga akan menghadiri pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada 20 Oktober 2024 mendatang jika diundang.

“Saya dengar Pak Ganjar akan datang,” kata Mahfud di Hotel Morrisey, Jakarta, Kamis (10/10/2024).

Mahfud mengatakan dirinya juga akan hadir dalam prosesi pelantikan Prabowo jika diundang. Ia menjelaskan dulu dirinya mengikuti kontestasi Pilpres 2024 bersama Ganjar lantaran berfikir bisa memperbaiki kondisi Indonesia. Namun, rakyat lebih memilih dan menilai Prabowo untuk memimpin ketimbang dirinya dan Ganjar.

Ia pun menghormati rakyat telah memilih Prabowo sebagai presiden RI lewat pemilu.

“Ya harus kita hormati. Oleh sebab itu ketika dilantik saya akan menghormati,” kata Mahfud.

“Datang kalau diundang ke MPR. Tapi sampai saat ini undangannya belum ada. Mungkin belum dikirim,” lanjutnya.

Selain itu, Mahfud turut mengomentari rencana pertemuan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Prabowo dalam waktu dekat ini. Mahfud hanya menjawab singkat mudah-mudahan pertemuan itu bisa terjadi.

“Ya mudah-mudahan saja, itu aja,” kata Mahfud.

Ketua MPR RI Ahmad Muzani sempat mengatakan para kontestan di Pilpres 2024 akan diundang pada acara pelantikan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden periode 2024-2029.

“Pimpinan MPR baru menyetujui bahwa mereka semuanya akan kita undang dalam acara pelantikan dan kami akan segera menyampaikan undangan kepada beliau-beliau,” kata Muzani di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (9/10/2024).

Pada Pilpres 2024, Mahfud maju jadi calon wakil presiden pendamping Ganjar Pranowo. Namun mereka mengalami kekalahan dari Prabowo-Gibran.

Share This Article