Ad imageAd image

Layanan BSI Mobile Masih Eror Sejak Senin 

Redaksi Indoraya
By Redaksi Indoraya 693 Views
1 Min Read
Ilustrasi BSI Mobile (Foto: Istimewa)

INDORAYA – Layanan mobile banking PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) masih belum bisa digunakan hingga pagi ini. Kondisi ini berlangsung selama tiga hari, sejak Senin (8/5/23).

Berdasarkan pantauan, aplikasi BSI Mobile masih belum bisa digunakan nasabah hingga pagi ini pukul 07.00 WIB, Rabu (10/5/2023). Dampaknya, nasabah tidak bisa melakukan transaksi malelui BSI Mobile, mesin ATM, bahkan teller di kantor cabang bank.

Padahal sebelumnya, pada Selasa (9/5/23) kemarin pihak bank BSI memberi pernyataan resmi bahwa sebagian layanan perbankan telah pulih.

Corporate Secretary BSI Gunawan Arief Hartoyo menyatakan layanan transaksi antar bank telah dapat dilakukan nasabah melalui jaringan ATM Bersama, Jalin, PRIMA, Mandiri H2H dan Visa. Layanan transaksi itu sudah dapat digunakan seluruh nasabah pada pukul 09.00 WIB.

“Alhamdulillah, layanan-layanan BSI secara bertahap sudah dapat beroperasi dengan normal kembali, sehingga nasabah bisa melakukan transaksi keuangan di jaringan BSI,” kata Gunawan dalam siaran pers, Selasa (9/5).

Sebelumnya, BSI juga mengumumkan bahwa layanan perbankan sudah pulih secara bertahap sehingga nasabah dapat bertransaksi kembali di kantor cabang dan ATM.

Share this Article
Leave a comment