Ad imageAd image

Hutan Amazon Capai Kerusakan Terparah Febuari 2023 

Redaksi Indoraya
By Redaksi Indoraya 719 Views
2 Min Read
Ilustrasi kerusakan Hutan Amazon. (Foto: Istimewa)

INDORAYA – Pemerintah Brasil menyampaikan soal deforestasi atau kerusakan hutan Amazon, Brasil dan sabana Cerrado mencapai rekor tertinggi pada Febuari 2023. Mengutip AFP, angka kerusakan naik 62 persen daripada Febuari 2022 lalu, Sabtu (11/3/23).

Informasi tersebut disampaikan sesuai hasil pantauan satelit yang menunjukkan kerusakan tutupan hutan seluas 322 kilometer persegi di Amazon.

Adapun di Cerrado, sebelah selatan Amazon didapati kerusakan seluas 558 kilometer persegi pada Februari kemarin. Artinya, naik 99 persen dari Februari 2022. Hal itu hampir dua kali lipat rekor sebelumnya dengan luas 283 kilometer persegi, pada Februari 2020.

Sampai saat ini, Kantor Kepresidenan dan Kementerian Lingkungan Brasil belum merespon terkait kerusakan hutan Amazon terparah Febuari ini. Pasalnya, hutan dengan ratusan miliar pohon yang dianggap pelindung bumi dari dampak pemanasan global tersebut mengalami kerusakan parah. Termasuk ketika Brasil dipimpin Jair Bolsonaro.

Masalah tersebut menjadikan Luiz Inacio Lula da Silva, pemimpin baru pengganti Jair Bolsonaro berusaha membalikkan kerusakan pesat yang terjadi pada hutan Amazon.

Ia dan Menteri Lingkungan, Marina Silva telah membangun kembali perlindungan lingkungan Brasil dengan meluncurkan rencana aksi nasional untuk melindungi hutan hujan.

Pihaknya juga mendapatkan donor internasional untuk kembali menghidupkan Dana Amazon, mencapai senilaii US$580 juta untuk operasi anti-deforestasi. Hasilnya, deforestasi di Amazon Brasil turun 61 persen pada Januari.

Share this Article
Leave a comment