INDORAYA – Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Tengah mendorong kemajuan dunia olahraga di provinsi ini melalui pembinaan dan regenerasi atlet sejak dini. Dia berharap pembinaan bagi atlet-atlet muda terus berjalan dengan maksimal, sehingga regenerasi tetap terjaga.
Menurutnya, program pembinaan atlet di Jateng yang sudah berjalan hingga saat ini tidak boleh terputus. Pasalnya Jateng menjadi gudangnya atlet yang dibuktikan dengan berbagai torehan prestasi yang dicapai dalam kompetisi lokal, nasional, bahkan hingga nasional.
“Jawa Tengah bisa dibilang sebagai gudangnya atlet. Banyak talenta-talenta muda yang dicetak dan didelegasikan di kompetisi nasional bahkan internasional. Maka kami ingin agar atlet yang sudah ada bisa dibina untuk kemajuan olahraga di Jawa Tengah,” kata Heri di Kota Semarang, Rabu (8/11/2023).
Selain itu, dia mendorong pemerintah daerah maupun lembaga pembina olahraga untuk memberikan apresiasi terhadap atlet-atlet yang berpretasi dan mengharumkan Jawa Tengah di setiap kompetisi. Menurutnya hal ini juga untuk meningkatkan motivasi dan semangat dalam meraih prestasi.
Heri juga meminta agar disiapkan regenerasi atlet sejak dini dengan mencari bibit unggul. Langkah ini dapat dilakukan dengan menggelar turnamen olahraga, seperti turnamen futsal, bola voli, maupun cabor lainnya bagi para pelajar mulai tingkat SD, SMP dan SMA.
“Dengan adanya turnamen tingkat pelajar akan memotivasi para generasi muda untuk berlomba-lomba tampil dalam turnamen. Selain turnamen, untuk kategori senior, kejuaraan di tingkat junior juga perlu di masifkan yang bertujuan agar dapat melahirkan atlet berprestasi di masa depan,” katanya.
Lebih lanjut Heri menginginkan agar dunia olahraga di Jawa Tengah bisa lebih maju dengan munculnya atlet-atlet berkompeten di berbagai bidang. Pihaknya juga mengajak generasi muda yang gemar olahraga untuk mengembangkan potensi yang dimiliki dengan mengikuti berbagai turnamen.
“Yang punya hobi misalnya bermain bola, jangan hanya sebatas untuk aktivitas luang saja. Tapi kalau bisa diseriusi, dikembangkan dengan mengikuti berbagai turnamen. Dan yang terpenting yaitu bagaimana potensi generasi muda ini bisa difasilitasi dan hobinya tersalurkan,” ungkap poltisi Partai Gerindra tersebut. [Adv-Indoraya]