INDORAYA – Jalur kereta api yang menghubungkan Stasiun Krengseng dan Stasiun Plabuan, Kabupaten Batang, Jawa Tengah (Jateng), terhalang oleh luapan air menyebabkan beberapa perjalanan kereta api harus dihentikan sementara.
Menanggapi peristiwa ini, PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 4 Semarang memastikan bahwa kejadian tersebut benar terjadi pada Kamis, (30/1/2025), mulai pukul 05.15 WIB.
“Benar mulai pukul 05.15 WIB, terdapat luapan air pada kedua jalur di Km 50+2 petak jalan Stasiun Krengseng – Stasiun Plabuan Kabupaten Batang. Untuk keselamatan, kedua jalur tersebut untuk sementara ditutup dan tidak dapat dilalui oleh perjalanan kereta api,” jelas Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo saat dikonfirmasi Indoraya, Kamis.
Franoto juga menyampaikan usai mendapat laporan, yakni puluhan petugas bergerak cepat menuju lokasi yang terdampak dan langsung melaksanakan tindakan penanganan.
Berkat kesigapan mereka, pada pukul 07.31 WIB, penanganan jalur hulu berhasil diselesaikan, diikuti dengan penyelesaian penanganan jalur hilir yang tuntas pada pukul 08.50 WIB.
“Alhamdulillah mulai pukul 08.50 WIB semua jalur sudah dapat dilalui perjalanan kereta api dengan kecepatan terbatas pada lokasi terdampak. KAI menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada seluruh pelanggan yang terdampak imbas terjadinya musibah ini,” ungkap Franoto.
Akibat kejadian tersebut, enam perjalanan kereta api sempat terhenti sementara, yang meliputi:
1. KA Blambangan Ekspres (185) relasi Ketapang-Jakarta
2. KA Kaligung (195) relasi Semarang-Brebes
3. KA Dharmawangsa Ekspres (131) relasi Surabaya-Jakarta
4. KA Argo Merbabu (19) relasi Semarang-Jakarta
5. KA Tawang Jaya (258) relasi Jakarta-Semarang
6. KA Kaligung (194) relasi Tegal-Semarang